Alhamdulillahirabbil'alamin SMP Daarut Tauhiid Boarding School Putra telah menyelenggarakan kegiatan Program Khidmat Masyarakat (PKM) pada Senin s.d. Jumat, 2-6 Desember 2024. Kegiatan diikuti oleh seluruh santri kelas 9 sebagai salah satu rangkaian program Sukses Akhir Tahun (SAT)
Kegiatan PKM dilaksanakan di beberapa daerah sekitar Eco Pesantren. Santri dibagi menjadi delapan kelompok halaqah yang masing-masingnya berisi maksimal 15 orang bersama 1 pendamping (wali asuh). Setiap kelompok bertempat di beberapa masjid yang tersebar di wilayah Parongpong untuk melaksanakan khidmat seperti BR3T (bersih, rapi, tertib, teratur dan terpelihara) masjid dan lingkungan sekitar, melakukan bakti sosial, dan juga kegiatan mengajar anak-anak di taman pendidikan Al-Qur'an
Harapannya dengan adanya kegiatan ini dapat menjadis arana bagi santri untuk mengimplementasikan nilai-nilai budaya Daarut Tauhiid di lingkup yang lebih luas, serta belajar mengasah life skill dan empati terhadap masalah yang ada di lingkungan sekitar